Belanda meraih kemenangan pertamanya di kualifikasi Piala Dunia 2018 berkat kemenangan 4-1 di De Kuip, Rotterdam, Sabtu (8/10/2016) dinihari WIB. Di partai pertama kualifikasi sebelumnya, Oranje harus puas berimbang 1-1 di markas Swedia.
Di partai berikutnya Belanda masih akan bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Prancis di Amsterdam Arena, Amsterdam, Senin (10/10) waktu setempat. Saat ini Belanda dan Prancis sama-sama mengoleksi empat poin untuk duduk di dua tangga teratas Grup A.
"Saya sudah melihat hal-hal bagus, tapi juga hal yang kurang bagus. Masih ada hal-hal yang bisa dan harus kami benahi dalam dua hari," kata Blind kepada De Telegraaf yang dikutip Sky Sports.
"Kami memulai dengan baik di 30-35 menti awal, tapi setelah itu permainan kami jadi ceroboh. Tak boleh seperti itu. Bisa fatal jika melawan tim-tim besar," sebutnya.




No comments:
Post a Comment